Sejarah Hari Buruh Dunia & Di Indonesia
Sejarah Hari Buruh Sedunia (May Day) Buruh di seantero dunia, termasuk Indonesia, akan turun ke jalan setiap 1 Mei, untuk memperingati Hari Buruh yang dikenal luas dengan sebutan May Day. Ribuan buruh akan berdemonstrasi disetiap pusat pemerintahan yang ada. Biasanya mereka akan membawa atribut tuntutan pada pemerintah dan solidaritas terhadap sesama buruh di dunia dan negara khususnya. May Day sendiri adalah sejarah panjang perjuangan kelas pekerja dunia yang dimulai pada awal abad 19, seiring dengan perkembangan kapitalisme industri di Amerika Serikat dan negara-negara Eropa Barat. Kerja 20 Jam Sehari Akar sejarah May Day mungkin dimulai pada tahun 1806, ketika terjadi pemogokan pekerja di AS yang pertama kalinya. Ketika itu pekerja Cordwainers, perusahaan pembuat sepatu, melakukan mogok kerja. Namun para pengorganisir aksi mogok kerja itu dibawa ke pengadilan untuk diproses hukum. Dalam pengadilan itu, terungkap fakta pekerja di era itu benar-benar diperas keringatnya.